Perlu Bunda Ketahui, Ini Perbedaan KB dan TK




Pendidikan adalah salah satu kebutuhan yang tidak dapat ditawar. Ia dibutuhkan sebagai bekal untuk menjalani kehidupan nantinya. Bahkan, tidak berlebihan jika dikatakan pendidikan adalah penentu masa depan anak.

Tidak heran, banyak orangtua yang mulai memikirkan pendidikan anak sedini mungkin. Bahkan, ada beberapa orangtua mulai memberikan pendidikan saat anak baru berusia 2 tahun lho, Bunda!

Di Indonesia sendiri, ada banyak sarana yang dibangun untuk menyelenggarakan pendidikan anak. Bunda mungkin tidak asing dengan istilah KB atau playgroup, dan TK.

Sayangnya, tidak semua orangtua memahami perbedaan istilah-istilah tersebut. Bahkan, tidak jarang orangtua salah kaprah dalam memahaminya.

Padahal, memahami istilah-istilah tersebut akan membantu Bunda dalam memilih pendidikan untuk anak Bunda lho.

Kelompok bermain atau yang sering disebut dengan playgroup adalah salah satu lembaga pendidikan yang termasuk dalam jenjang PAUD. Lembaga pendidikan ini ditujukan untuk anak berusia 2-4 tahun dan termasuk lembaga non-formal.

Daripada teori, anak-anak yang terdaftar dalam playgroup diajarkan untuk mengembangkan motorik, kecerdasan emosial, kecerdasan spiritual, serta cara bersikap dan berperilaku. Metode pembelajarannya pun menggunakan metode bermain yang menyenangkan.

Sedangkan Taman kanak-kanak adalah tahap selanjutnya ketika anak telah lulus dari kelompok bermain. Lembaga pendidikan ini ditujukan untuk anak usia 4-6 tahun. Berbeda dari kelompok bermain, TK termasuk dalam lembaga pendidikan formal.

Di TK, anak akan mulai belajar pelajaran-pelajaran kognitif, seperti berhitung dan membaca. Kurikulum yang ada pada lembaga ini bertujuan mempersiapkan anak untuk memasuki pendidikan dasar nantinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar